Di antara berbagai bagian atau area hunian, dapur merupakan bagian yang wajib ada. Pasalnya, di bagian inilah Anda dapat membuat menu makanan yang lezat sebagai sumber energi untuk menjalankan aktivitas sehari-hari.
Dapur yang nyaman dapat membuat pemiliknya merasa bersemangat untuk memasak, misalnya dapur yang memudahkan ruang gerak saat memasak. Namun, hal ini menjadi salah satu tantangan jika Anda tinggal di kamar apartemen yang luasnya terbatas bahkan cenderung sempit. Meski begitu, Anda masih dapat membuat dapur apartemen menjadi tempat yang nyaman untuk memasak dengan mengaplikasikan desain dapur apartemen simpel.
Tips Menciptakan Dapur Apartemen yang Simpel dan Minimalis
Ketika Anda memiliki kamar apartemen dengan luas yang terbatas, Anda harus mampu membaginya menjadi beberapa bagian sesuai dengan kebutuhan, termasuk dapur. Dengan luas kamar yang terbatas, ruang yang tersedia untuk dapur pun ikut terbatas.
Padahal, dapur biasanya dilengkapi dengan banyak perabotan yang jika tidak ditata dengan benar, justru akan membuat dapur menjadi sesak. Akibatnya dapur pun menjadi tempat yang kurang ideal untuk memasak. Oleh karena itulah dibutuhkan tips menciptakan dapur apartemen yang simpel dan minimalis sebagai berikut:
- Warna Cat Yang Tepat Untuk Dapur Apartemen
Tips desain dapur apartemen simpel yang pertama adalah dengan memilih warna cat yang tepat. Hal ini perlu dipertimbangkan dengan baik mengingat dapur apartemen cenderung sempit. Oleh karena itulah warna cat yang dipilih untuk area dapur sebaiknya adalah warna-warna yang terang dan cerah agar setiap bagian dapur dapat terlihat.
Meski tampak sepele, warna yang cerah sangat direkomendasikan untuk area sempit seperti dapur agar tampak lebih lapang. Alasan mengapa warna cerah dapat memberikan efek lapang adalah karena warna-warna cerah terutama warna putih bersifat memantulkan cahaya, baik cahaya matahari maupun cahaya lampu. desain interior milenial Oleh karena itulah ruangan atau kamar yang menggunakan warna dominan putih akan tampak lebih cerah, lebih bersih, dan lebih lapang.
Atas alasan ini pula warna putih biasa digunakan pada desain-desain bergaya minimalis yang biasa diaplikasikan pada bangunan atau kamar apartemen yang kecil.
Warna putih ini dapat diaplikasikan pada dinding dapur dan lemari penyimpanan untuk memberikan efek bersih. Selain itu, Anda juga dapat mengaplikasikan warna putih pada countertop table.
- Desain Furnitur Finimalis Apartemen Surabaya
Selain memilih warna yang tepat, desain dapur apartemen simpel juga dapat diciptakan dengan menggunakan furnitur minimalis. Furnitur minimalis yang dimaksud adalah furnitur dengan bentuk slim dan sederhana, serta bersifat multifungsi atau serbaguna.
Untuk dapur apartemen yang simpel dan minimalis, sangat direkomendasikan untuk memilih furnitur dengan bentuk yang sederhana dan simetris. Misalnya meja dapur atau lemari yang berbentuk kotak atau persegi panjang. Pasalnya, bentuk furnitur tersebut lebih pas dengan ruang dapur yang terbatas sehingga tidak ada ruang kosong yang terbuang sia-sia.
Namun, jika Anda merasakan kesan yang terlalu kaku dari furnitur-furnitur yang bergaris tegas, Anda dapat menambahkan furnitur lain yang menggunakan garis lengkung. Misalnya dengan menggunakan kursi makan yang berbentuk bulat. Dengan begitu, Anda tetap dapat menciptakan keseimbangan pada desain dapur apartemen yang sederhana.
- Material Yang Tepat Untuk Dapur
Saat membuat dapur untuk apartemen, Anda juga harus memilih furnitur dengan material yang tepat. Pasalnya, dapur adalah tempat yang sangat dekat dengan air. Apabila Anda menggunakan furnitur dengan material yang kurang tahan air, hal ini akan sangat mempengaruhi ketahanan furnitur tersebut.
Selain dekat dengan air, aktivitas memasak di dapur juga akan menghasilkan suhu yang tinggi sehingga udara dapur menjadi lembap. Oleh karena itulah furnitur atau perabotan yang digunakan pun sebaiknya dipilih dengan mempertimbangkan beberapa hal tersebut.
Misalnya, pada area basah yang sangat dekat dengan air, furnitur atau perabotan yang direkomendasikan adalah furnitur yang menggunakan material anti air. Hindari menggunakan material yang terbuat dari kayu karena akan cepat lapuk jika terkena air.
Selain memilih material yang anti air, Anda juga disarankan untuk memilih material logam yang bersifat anti karat untuk memasak. Pasalnya, kelembapan yang tinggi di area dapur dapat mengundang karat pada perabotan yang berbahan logam serta dapat merusak keindahan dapur secara keseluruhan.
- Penataan Interior Yang Tepat Di Dapur
Tips terakhir dalam desain dapur apartemen simpel dan minimalis adalah penataan interior yang tepat. Hal ini sangat penting mengingat ukuran dapur di apartemen yang cenderung kecil. Tanpa penataan interior yang tepat, sekalipun Anda telah memilih warna, furnitur, dan material yang tepat, dapur Anda tidak akan menjadi tempat yang nyaman untuk memasak. Oleh karena itulah cara penataan ini sangat krusial.
Untuk dapur apartemen yang berukuran minimalis, dapur dengan bentuk U sangat direkomendasikan karena dapat memberikan mobilitas yang maksimal.
Desain dapur apartemen yang simpel dan minimalis menawarkan kepraktisan dan estetika yang menyatu dalam ruang terbatas. Dengan fokus pada penggunaan ruang yang efisien dan pemilihan elemen desain yang tepat, dapur ini menjadi pusat perhatian dalam apartemen modern. Salah satu ciri khas desain ini adalah penggunaan warna-warna netral seperti putih, abu-abu, atau krem yang tidak hanya menciptakan kesan ruang yang lebih luas tetapi juga memberikan kesan bersih dan terorganisir.
Meskipun sederhana, dapur ini tetap mempertimbangkan fungsi utama seperti penyimpanan yang efisien dengan lemari dan laci yang terintegrasi dengan baik. Rak terbuka atau lemari kaca sering digunakan untuk menampilkan peralatan dapur yang indah secara estetis. Material seperti stainless steel, kayu ringan, atau bahan komposit sering digunakan untuk permukaan countertop dan backsplash, menambahkan sentuhan modern yang tahan lama.
Pencahayaan juga menjadi faktor penting dalam desain ini. Lampu-langit-langit dengan desain minimalis atau lampu sorot LED ditempatkan strategis untuk menerangi area memasak dan prep. Ini tidak hanya meningkatkan fungsi dapur tetapi juga memberikan sentuhan artistik yang menarik.
Bagian integral dari desain dapur minimalis adalah integrasi peralatan yang efisien. Pemilihan peralatan yang ringkas dan multi-fungsi seperti kompor induksi, oven microwave, dan lemari es yang tersembunyi memberikan ruang tambahan untuk penyimpanan atau workspace. Hal ini mengoptimalkan ruang dapur untuk kegiatan memasak sehari-hari tanpa mengorbankan gaya atau kenyamanan.
Dapur apartemen minimalis sering kali juga menyertakan area makan kecil yang terintegrasi dengan baik, sering kali berupa bar atau meja kecil dengan kursi yang ergonomis. Ini menciptakan ruang yang nyaman untuk makan cepat atau bahkan bersantai dengan teman.
Dengan menggabungkan estetika minimalis dengan fungsionalitas yang tinggi, desain dapur apartemen simpel dan minimalis menawarkan solusi yang ideal bagi mereka yang menghargai kepraktisan tanpa mengorbankan gaya. Ini adalah jawaban bagi para urbanis modern yang mencari keseimbangan antara kehidupan yang efisien dan lingkungan yang menyenangkan di dalam rumah mereka.