Furniture Interior Apartemen Mungil Bisa Jadi Pilihan Tepat Untuk Anda

Furniture Interior Apartemen

Furniture Interior Apartemen – Banyak yang sepakat, bahwa apartemen memang kini menjadi tempat tinggal yang kerap dipilih sebagian besar warga kota besar untuk hunian jangka panjang maupun pendek. Alasannya beragam, mulai dari kemacetan lalu lintas yang hampir selalu terjadi, lelah karena tempat tinggal jauh dengan kantor, hingga menginginkan kepraktisan yang lebih.

Hal ini juga dapat dilihat dari majunya perumbuhan sektor properti selama beberapa tahun terakhir, sebagai dampak dari semakin banyaknya warga yang lebih memilih tinggal di apartemen. Semakin terlihat lagi seiring dengan banyaknya apartemen mewah dengan sejumlah penawaran fasilitas luar biasa yang mulai menggeser keberadaan rumah tapak.

Namun, tinggal di apartemen juga memiliki kekurangan sendiri bagi mereka yang memilih tinggal di apartemen berukuran kecil yang harga sewa atau belinya lebih terjangkau. Ukuran mungil ini membuat penghuninya harus serba hati-hati dalam melakukan penataan ulang terhadap ruang apartemennya. Ruangan yang terbatas membuat penghuninya harus mencari akal agar apartemen tidak terlalu terlihat sempit dan sumpek. Salah satunya ada dengan memilih furnitur yang sesuai.

Tips Memilih Furniture Interior Apartemen

Furniture Interior Apartemen
Foto by InteriorDesign.id

Perlu diketahui, pemilihan furnitur merupakan salah satu tahapan penting dari renovasi interior apartemen mungil. Pemilihannya tidak bisa sembarangan dan semaunya. Sebab, ini menyangkut kenyamaan Anda tinggal dan beraktivitas di apartemen. Mulai dari kursi, lemari, meja, dan detail lainnya, harus betul-betul dipikirkan. Berikut ini tips memilih Furniture Interior Apartemen Anda.

  • Jelajahi dan ukur setiap sudut ruang apartemen

Langkah pertama mungkin memang terlihat sangat simpel dan mudah dilakukan oleh semua pemilik apartemen. Karena terlalu sering diremehkan dan dianggap sederhana, maka langkah ini sering terlewatkan. Alhasil, banyak yang membeli apartemen sesuai dengan keinginannya saja, padahal sebetulnya ruangan yang dimiliki tidak mencukupi.

Untuk itu, langkah memastikan bentuk ruang, luas, lebar, hingga tinggi langit-langit ruang apartemen sangat penting dilakukan, sebelum memulai renovasi. Setiap informasi ini akan menjadi bahan petimbangan bagi Anda dalam memilih dan membeli Furniture Interior Apartemen. Jangan lupa juga untuk selal mengukur benda besar yang akan dimasukkan ke apartemen, baik itu furnitur maupun alat eketronik.

  • Pilih furnitur yang bisa dilipat

Memilih furnitur yang bisa dilipat atau foldable lebih diutamakan dibandingkan furnitur yang besar. Ini merupakan salah satu solusi terbaik bagi Anda yang tinggal di apartemen berukuran mungil. Furnitur seperti ini dapat sengan mudah disesuaikan dengan ukuran ruangan. Penggunaannya juga tidak akan menghabiskan tempat, sehingga masih ada ruang kosong tersisa.

Anda bisa melipat furnitur saat sedang tidak digunakan dan bisa membukanya kembali saat akan digunakan. Penggunaan furnitur lipat juga dapat membuat fungsi ruangan akan semakin maksimal tanpa adanya gangguan dari keberadaan Furniture Interior Apartemen di dalam ruangan. Beberapa furnitur lipat yang bisa dipilih, seperti sofa, meja kerja, meja makan, ranjang, kursi, dan sebagainya.

  • Gunakan ranjang tingkat

Selain menggunakan ranjang lipat, Anda juga bisa memilih ranjang bertingkat untuk membuat lebih banyak ruang kosong di apartemen Anda. Saat ini sudah banyak yang menjual model ranjang bertingkat. Bagian bawah ranjang ini bukanlah tempat tidur, melainkan bisa dimanfaatkan untuk area kerja, baca, makan, dan sebagainya.

Ranjang model ini sangat efektif diletakkan di apartemen dengan ukuran terbatas dengan plafon yang tinggi. Anda bisa tidur di ranjang bagian atas dan ruang di bawahnya bisa dijadikan ruang yang disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Jika ini dilakukan, maka meski di apartemen mungil pun, Anda akan memiliki ruang kosong yang bebas dan lega.

  • Utamakan membuat furniture built-in

Anda bisa membeli furnitur siap pakai untuk apartemen yang praktis digunakan. Namun, jika Anda memiliki budget lebih, sebaiknya buatlah furniture built-in. Apa itu furniture built-in? Adalah furniture yang bisa disesuaikan dengan ketersediaan ukuran ruangan. Misanya, membuat lemari pakaian atau ruang wardrobe yang menempel langsung dengan dinding. Dengan begitu, furnitur akan berada di area tersembunyi dan tidak akan memangkas ruangan di apartemen.

  • Sediakan sofa bed

Furnitur yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi di mata masyarakat. Sofabed banyak dimanfaatkan untuk area ruang tengah, karena fungsinya yang ganda. Apalagi, banyak pemilik penginapan yang juga sudah menggunakan sofa bed sebagai salah satu furnitur di tempat penginapannya. Hal ini tentu saja karena sofa bed bisa juga dijadikan tempat tidur, disamping fungsinya sebagai tempat duduk.

Saat tidak digunakan untuk tidur, sofabed bisa difungsikan sebagaimana awalnya, yaitu dijadikan tempat duduk untuk bersantai menonton TV atau berkumpul bersama kerabat dan keluarga. Bahkan, banyak juga yang memanfaatkannya hanya untuk tempat tidur utama, karena sofabed dinilai lebih praktis digunakan dan lebih bernilai untuk dimiliki.

  • Beli furnitur multifungsi

Masih berhubungan juga dengan poin sebelumnya, furnitur yang memiliki banyak fungsi sangat cocok dimanfaatkan oleh mereka yang tinggal di apartemen mungil. Hal ini tentu saja untuk menghemat penggunaan ruang dan membuat apartemen Anda terlihat lebih lega. Ada banyak furnitur yang bisa dibuat multifungsi.

Untuk ruang dapur misalnya, Anda bisa membeli meja makan yang memiliki fungsi sekaligus untuk menaruh bahan makanan atau tempat memasak dan menaruh sajian masakan. Selanjutnya, pada area tidur, Anda bisa memanfaatkan rangka tempat tidur kayu dengan laci penyimpanan di bawahnya yang bisa digunakan sebagai lemari pakaian atau tempat menaruh barang-barang berharga.

  • Pilih furnitur dengan bahan kaca

Selain memilih furnitur yang multi fungsi, pemilihan material furnitur juga penting diperhatikan agar ruang apartemen terlihat lebih lega. Memilih furnitur dengan bahan kaca adalah salah satu yang bisa dilakukan. Kaca memiliki sifat tembus pandang atau transparan yang sangat efektif untuk membuat kesan luas pada ruangan. Itulah sebabnya, pemilihan material kaca bisa dipilih sebagai bahan furnitur apartemen Anda.

Namun demikian, penempatannya juga harus diatur sedemikian rupa. Penempatan furnitur kaca yang tidak sesuai hanya akan membuat ruangan apartemen terlihat lebih sempit. Dengan penempatan yang sesuai, maka apartemen akan tampak lebih lapang. Material furnitur kaca juga bisa membuat kesan elegan pada interior apartemen Anda.

  • Cocokkan dengan warna

Tips yang satu ini pasti sudah banyak yang mengetahui dan menerapkannya. Perihal warna memang cukup penting tanpa mengabaikan fungsi, ruang, dan faktor lainnya yang harus lebih diutamakan. Namun, penggunaan warna furnitur yang sesuai ukuran dan tema ruangan pasti akan lebih bisa menciptakan kenyamanan, baik secara kesan maupun estetika.

Itulah 7 tips dari kami yang bisa diterapkan saat memilih Furniture Interior Apartemen. Meski memerlukan beberapa furniture, usahakan untuk tidak melupakan ruang kosong di apartemen mungil Anda. Memberikan ruang kosong pada apartemen berukuran mungil akan memberikan kesan luas dan tidak sumpek, terutama pada saat Anda baru berpindah apartemen.

suka konten kami? share yuk

Artikel Menarik Lainnya

Dapur Minimalis Modern

Tips Mendesain Dapur Minimalis Modern

Mendesain dapur minimalis modern menjadi pilihan yang sangat populer di kalangan masyarakat urban saat ini. Konsep ini menawarkan keseimbangan antara estetika dan fungsionalitas, yang menjadi