Ide Interior Apartemen Surabaya Bisa Jadi Inspirasi Anda

desain interior apartemen

Ide interior apartemen Surabaya – Bukan menjadi hal baru jika beberapa tahun belakangan ini hunian vertikal, seperti apartemen menjadi favorit bagi sebagian masyarakat urban yang tinggal di berbagai kota besar. Banyaknya gedung apartemen yang dibangun merupakan bentuk representasi dari kebutuhan masyarakat urban akan hunian pribadi yang semakin meningkat setiap tahunnya.

Sebenarnya bukan menjadi hal yang sulit untuk menciptakan apartemen yang sesuai dengan keinginan dan selera Anda. Tantangan utamanya ada pada penataan interior yang harus disesuaikan dengan fungsi dan desain agar tepat sesuai konsep yang diinginkan. Apartemen yang nyaman tentu akan membuat siapa saja betah berlama-lama di dalam ruangan. Sekarang ini ada banyak sekali inspirasi ide interior apartemen Surabaya yang bisa menjadi pilihan bagi Anda.

Inspirasi Jasa interior apartemen Surabaya tersebut sangatlah beragam dan dapat disesuaikan dengan selera Anda. Berikut ini adalah beberapa inspirasi ide interior apartemen Surabaya yang cocok bagi masyarakat urban saat ini.

Ini Dia 10 Inspirasi Ide Interior Apartemen Surabaya

  • Apartemen Gaya Minimalis
ide interior apartemen Surabaya

Sekarang ini konsep minimalis sedang banyak diterapkan dalam berbagai hal. Begitupun dengan untuk apartemen dengan gaya minimalis. Gaya ini menonjolkan kesan ruangan yang sederhana dan perabotan yang tidak terlalu banyak.

Biasanya para pemilik apartemen minimalis akan menggunakan berbagai perabotan multifungsi untuk menghemat tempat dan juga biaya. Selain fokus pada perabotan yang digunakan, gaya minimalis juga tidak menggunakan terlalu banyak warna dan lebih sering menggunakan warna-warna netral. Jadi, tidak heran jika gaya minimalis ini sangat diminati oleh masyarakat urban yang tidak ingin ribet.

  • Apartemen Gaya Vintage

Gaya vintage adalah sebuah konsep yang tidak pernah lekang oleh waktu. Gaya ini selalu mempunyai penggemarnya tersendiri. Menerapkan gaya vintage pada sebuah apartemen akan menjadi pilihan yang menarik karena ruangan akan terlihat lebih unik dan mempunyai ciri khas tersendiri.

Gaya vintage dapat terlihat dengan menggunakan perabotan dengan aksen kayu dan juga penambahan motif bunga-bunga. Tidak hanya itu, menambahkan tanaman hias juga mampu memberikan kesan vintage pada sebuah ruangan.

  • Apartemen Gaya Retro

Bagi Anda yang senang mengoleksi barang-barang antik ataupun suasana ala-ala retro, maka sangat cocok untuk menerapkan apartemen dengan gaya retro. Ide interior ini awalnya muncul pada tahun 1950-an di Eropa. Gaya retro identik dengan perabotan berbahan busa karet, fiber, dan vinil yang diwujudkan dengan bentuk yang lebih modern. Penggunaan warna yang ceria adalah salah satu ciri khas dari gaya retro ini.

  • Apartemen Gaya Elektik

Gaya elektik ini sangat cocok bagi Anda yang ingin menonjolkan suasana hangat dan juga romantis pada sebuah hunian. Interior ruangan yang digunakan pada gaya elektik banyak menggunakan warna-warna cerah dan romantis, seperti merah dan hitam.

Biasanya apartemen yang menggunakan gaya ini akan meletakkan sebuah sofa panjang di bagian ruang tengah. Selain itu, menggunakan kain penutup pada setiap meja juga menjadi identitas dari gaya ini. menambahkan karpet, lukisan, dan tirai dengan warna serta motif tertentu sangat disarankan pada apartemen gaya elektik ini.

  • Apartemen Gaya Skandinavian

Gaya skandinavian ini terkenal mampu memberikan kesan ruangan yang hangat dan juga nyaman. Gaya yang satu ini menonjolkan banyak elemen kayu dan perabotan dengan dominasi warna putih. Oleh karena itu, bagi Anda yang tertarik mengaplikasikan gaya skandinavian dapat memilih perabotan dengan warna putih ataupun mengandung unsur kayu. Tidak hanya itu saja, Anda juga dapat menambahkan karpet berbulu dengan ukuran yang cukup besar pada ruang keluarga agar kesan hangat semakin terasa.

  • Apartemen Gaya Industrial

Gaya industrial beberapa tahun ini banyak diminati oleh generasi millennial. Dengan menonjolkan elemen pipa-pipa besar seperti di pabrik tua dan menggunakan warna monokrom, gaya industrial akan sangat cocok diaplikasikan pada apartemen minimalis.

Gaya yang terlihat unik dan estetik ini akan membuat Anda selalu merasa betah berada di apartemen. Biasanya gaya industrial ini tidak akan menambahkan sekat penghubung sebagai perantara dan membiarkannya terbuka begitu saja supaya ruangan terlihat lebih luas.

  • Apartemen Gaya Hotel

Siapa bilang apartemen minimalis tidak bisa disulap dengan tatanan ala hotel? Bagi Anda yang suka travelling tentu saja konsep ini akan sangat pas jika diaplikasikan pada apartemen. Agar mendapatkan kesan seperti di hotel, Anda dapat menggunakan furniture dapur yang chic ataupun bergaya retro dengan tambahan minibar. Selain itu, tempat tidur juga dapat dibuat sama persis dengan kondisi kamar hotel.

  • Apartemen Gaya Loft

Jika apartemen minimalis Anda mempunyai plafon yang tinggi, maka Anda dapat menggunakan konsep loft. Konsep ini akan memanfaatkan kondisi plafon yang tinggi menjadi tempat tidur. Dengan adanya area loft, Anda dapat memiliki ruang keluarga yang jauh lebih luas.

Anda bisa memilih furniture dengan dominasi warna putih untuk membuat ilusi ruangan yang luas. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan tangga yang memiliki banyak laci sebagai tempat penyimpanan barang-barang tersebut. Hal tersebut akan membuat apartemen Anda semakin terlihat unik.

  • Apartemen Gaya Bohemian

Gaya bohemian pertama kali muncul pada tahun 60-an dan mempunyai karakter yang sangat unik. Gaya bohemian mengusung tema natural atau alam yang dikombinasikan dengan kain dengan warna dan pola yang unik.

Biasanya kombinasi warna yang digunakan adalah tosca, ungu, hijau, cokelat, dan lain-lain. Gaya bohemian sangat cocok diterapkan pada apartemen minimalis dengan gaya loft. Agar karakter bohemian semakin terlihat, Anda dapat memilih beberapa furniture dengan bahan dasar kayu. Penggunaan karpet dengan pola bohemian juga mampu mempercantik tampilan ruangan.

  • Apartemen Gaya Modern

Meskipun terkesan mempunyai konsep yang mainstream, namun masih banyak orang yang menyukai gaya modern ini. Terutama bagi mereka yang tinggal di daerah perkotaan. Gaya modern yang diaplikasikan pada apartemen akan memberikan tampilan yang sangat cantik, trendy, dan juga stylish.

Selain itu, berbagai perabotan dengan gaya modern juga sangat mudah untuk didapatkan. Akan tetapi, penataan perabotan juga perlu diperhatikan dengan seksama supaya ruangan tidak terkesan penuh dan fungsi masing-masing ruangan menjadi tidak maksimal. Pemilihan perabotan harus tetap memperhatikan fungsi dan estetika pada apartemen.

Penjelasan mengenai inspirasi ide interior apartemen Surabaya di atas bisa menjadi referensi bagi Anda yang kini tinggal di apartemen. Akan tetapi, jika masih merasa bingung harus menggunakan konsep seperti apa, maka Anda dapat menggunakan jasa desain interior yang dapat membantu Anda untuk mencari ide interior yang tepat dan sesuai dengan kondisi apartemen.

Dengan begitu, maka Anda akan semakin nyaman tinggal di hunian vertikal tersebut. Sekarang ini bukan menjadi hal sulit untuk menemukan jasa desain interior, apalagi di kota besar, seperti Surabaya. Anda hanya perlu mencari referensi di internet ataupun meminta rekomendasi dari teman dan kerabat yang pernah menggunakan jasa tersebut.

suka konten kami? share yuk

Artikel Menarik Lainnya

Dapur Minimalis Modern

Tips Mendesain Dapur Minimalis Modern

Mendesain dapur minimalis modern menjadi pilihan yang sangat populer di kalangan masyarakat urban saat ini. Konsep ini menawarkan keseimbangan antara estetika dan fungsionalitas, yang menjadi